Minggu, 17 November 2019

Fakta Menarik Ramalan Kartu Tarot

Fakta Menarik Ramalan Kartu Tarot - Sampai sekarang ini tidak sedikit orang yang masih percaya akan ramalan. Tak jarang pula ada yang menjadikan ramalan tersebut sebagai acuan untuk menjalani hidup. Ramalan sebetulnya dapat bersumber dari mana saja. Entah itu berasal dari suatu mitos kejadian tertentu, orang lain yang mempunyai kemampuan luar biasa, ataupun hal-hal seperti zodiak, meramal dengan media kopi dan teh, hingga kartu tarot.



Kali ini saya akan membahas lebih dalam mengenai ramalan melalui media kartu tarot. Sering kali ramalan melalui cara ini dianggap sebagai ramalan nasib di masa depan. Banyak orang yang menjadikan hasil pembacaan dari kartu tarot sebagai acuan ataupun peringatan. Lantas apa saja yang umumnya ditanyakan oleh masyarakat awam melalui ramalan kartu tarot itu ?

Hal-hal yang umum yang sering ditanyakan seperti percintaan dan karir. Pembacaan kartu tarot ditujukan untuk konsultasi. Diharapkan setelah melakukan konsultasi mereka justru memahami di mana letak permasalahannya, solusinya harus bagaimana serta langkah apa yang sebaiknya diambil, ungkap seorang ahli tarot reader, Audifax saat berkunjung di wawancara oleh salah satu media Indonesia.

Pria yang profesinya membaca kartu tarot sejak tahun 2004 silam menuturkan bila respon orang yang dibacakan berbeda-beda. Meski begitu, dirinya menuturkan tidak perlu ada rasa kekhawatiran berlebih. Terlebih lagi dari gambar yang tertera di kartu. Tak bisa dipungkiri bila ada masyarakat yang merasa ketakutan diramal melalui kartu tarot karena khawatir gambar kartu yang keluar adalah pertanda buruk.

Sebenarnya tidak ada kartu buruk karena tergantung dari pertanyaannya apa, keluarnya kartu gambar apa. Ini kan sebenarnya peringatan untuk ke depannya bakal seperti apa. Kartu jelek ataupun kartu bagus tidak ada, jelas Audifax.

Dirinya menjelaskan didalam kartu tarot yang jumlahnya 78 buah hanya terdapat dua bagian yaitu arcana mayor dan arcana minor. Arcana mayor berfungsi untuk membaca perjalanan hidup masa depan secara umum. Sedangkan arcana minor berfungsi untuk membaca kejadian secara detail dan lebih jelas.

Sebetulnya kartu tarot itu sama kaya kartu remi, ada 4 bagian. Umumnya untuk membaca atau memprediksi nasib seseorang cukup mengambil 3 buah kartu saja, itu yang umum ya. Tapi kalau yang diinginkan lebih spesifik, jumlah kartu yang digunakan juga lebih banyak, cerita Audifax.

Related Posts

Fakta Menarik Ramalan Kartu Tarot
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.